Sabtu, 23 April 2011

Masalah Keputihan




Keputihan merupakan salah satu gangguan pada organ reproduksi wanita. Keputihan ditandai dengan keluarnya cairan dari vagina secara berlebihan. Setiap wanita sekali waktu pernah mengalami keputihan dalam hidupnya, bahkan banyak yang sering mengalaminya. Dalam keadaan yang normal, vagina yang sehat memproduksi cairan untuk membersihkan vagina dari benda-benda asing yang tidak diinginkan.
Ciri – ciri keputihan yang normal adalah keputihan yang keluar tidak berwarna (bening), tidak berbau, dan tidak disertai gejala lain seperti gatal, nyeri dan lain – lain.
Namun jika cairan yang keluar berlebihan berwarna putih susu, kekuningan atau kehijauan, menimbulkan rasa gatal, rasa panas dan perih sewaktu buang air atau rasa nyeri sewaktu berhubungan, serta mengeluarkan bau yang tidak sedap, maka hal tersebut perlu diwaspadai. Karena hal – hal tersebut merupakan keputihan yang tidak semestinya.
Keputihan dapat disebabkan oleh berbagai hal, seperti infeksi mikroorganisme yaitu bakteri, jamur, virus atau parasit. Juga dapat disebabkan karena gangguan keseimbangan hormon, stres, kelelahan kronis, peradangan alat kelamin, benda asing dalam vagina, dan adanya penyakit dalam organ reproduksi seperti kanker leher rahim. Keputihan akibat infeksi penularannya sebagian besar melalui hubungan seksual.
Pemeriksaan dokter baiknya segera dilakukan bila perempuan mengalami keputihan. Tujuannya : Menentukan letak dari bagian yang sakit, dalam hal ini mencari darimana keputihan itu berasal dan jenis keputihan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar